Powered by Blogger.
 

'

     Pendidikan bukanlah proses mengisi wadah yang kosong, tetapi Pendidikan adalah proses menyalakan api pikiran.

 

Friday 13 December 2013

PEMERINTAHAN DESA

Pelajaran PKn kelas IV dilanjutkan dengan praktik lapangan. Atep dan kawan-kawannya melakukan kunjungan ke Balai Desa Suka Maju. Pak Darma memimpin rombongan kelas IV ke balai desa. Kelas dibagi menjadi 2 kelompok. Kelompok pertama bertanya kepada para pegawai mengenai kepala desa dan para perangkatnya. Sedangkan kelompok kedua mencari informasi tentang BPD. Berikut ini adalah hasil praktik lapangan yang mereka peroleh ...

Thursday 12 December 2013

MARI MENYAMPAIKAN PESAN

Ketika bercakap-cakap melalui telepon, kamu harus menunjukkan sikap santun. Misalnya, ketika akan mengawali dan mengakhiri pembicaraan dengan seseorang dalam telepon, terlebih dahulu kamu mengucapkan salam, seperti halo, selamat pagi, atau assalamualikum. Begitu pula ketika bertelepon, sebaiknya kamu menyebutkan identitas terlebih dahulu, baru kemudian menyampaikan maksud dan tujuan menelepon.
Hal lainnya yang penting diperhatikan saat berkomunikasi melalui telepon ...   

Saturday 7 December 2013

MARI MENULIS PENGUMUMAN

Pernahkah kamu melihat pengumuman yang ditempel di majalah dinding sekolah? Pengumuman itu ditulis dengan bahasa yang singkat, tetapi jelas. Isi pengumuman harus memuat kepada siapa pengumuman itu ditujukan, dari siapa pengumuman itu dibuat, dan tentang apa pengumuman itu. Jika pengumuman tersebut berkaitan dengan waktu, harus jelas waktunya, misalnya pukul, hari, atau tanggal. Jika berkaitan dengan alamat, harus jelas tempatnya, misalnya nama tempat, nama gedung, nama lapangan, nama jalan, nomor tempat, atau nomor teleponnya ...

MARI MEMBUAT SURAT

Pernahkah kamu menulis surat? Apakah kamu mendapat kesulitan saat akan menulis surat itu? Bentuk komunikasi tertulis antara seseorang atau lembaga dengan orang atau lembaga lainnya disebut surat. Surat pribadi, misalnya, merupakan surat yang ditulis dan dikirim oleh seseorang kepada orang lain. Berikut ini petunjuk menulis surat pribadi, di antaranya:
a. bentuk dan isi surat bergantung kepada siapa surat itu ditujukan,
b. bahasa surat tidak harus resmi, tetapi tetap sopan dan jelas,
c. bagian surat terdiri atas tanggal surat, tujuan, salam pembuka, isi surat, penutup surat, salam penutup, tanda tangan pembuat surat, nama pembuat surat ...

Thursday 5 December 2013

BAGIAN-BAGIAN TUMBUHAN

Tumbuhan termasuk dalam makhluk hidup, mengapa? Karena tumbuhan dapat tumbuh dan berkembang. Bagaimana tumbuhan dapat tumbuh dan berkembang? Seperti halnya makhluk hidup lain, tumbuhan juga memiliki bagian-bagian yang penting.

Bagian-bagian tersebut memiliki fungsi masing-masing dalam proses kehidupannya. Bagian-bagian tersebut antara lain akar, batang, daun, bunga, buah, dan biji ...

Friday 29 November 2013

MENGENAL ALAT INDERA MANUSIA

Pernahkah kamu diajak ke undangan pernikahan oleh orangtuamu? Di sana kamu akan melihat para tamu yang berpakaian bagus dan berwarna warni. Kamu akan mendengar musik gamelan yang mengiringi kemeriahan acara. Selain itu, kamu dapat memilih beraneka macam hidangan makanan dengan aroma dan rasa yang beraneka ragam.

Kamu dapat merasakan semua itu karena Tuhan yang Maha Pengasih dan Maha Penyayang telah menciptakan alat indra pada manusia ...